Jum'at 11 Apr 2025

Notification

×
Jum'at, 11 Apr 2025

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Minggon Rutin Bersama DP3A di Kecamatan Tirta Mulya Karawang

Selasa, 10 Maret 2020 | Maret 10, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-03-10T06:48:43Z
Karawang Jabar
Relevantnews


Agenda rutin Camat Tirta Mulya Kabupaten Karawang, gelar acara Minggon di Aula Kecamatan Tirta Mulya 10 /3 /2020.

Hadir dalam acara ini Camat Tirta Mulya H. Didin Rahmadi, Kapolsek Cikampek Kompol H. Suprawadi SH  di dampingi Kanitnya Asep Nugraha, Kades Karang Jaya H. Ujang,, Bojong Sari Tirta, dan para Kades lainnya turut juga para staf  desa.

H. Drs. Didin Rahmadi menyampaikan dalam rapat Minggon ini "terimakasih atas waktunya telah hadir di dalam acara rutin yang telah menjadi agenda Muspika Tirta Mulya.
Harapan saya dengan adanya silaturahmi dan sosialisasi setiap  program  kerja yang sudah  dibahas baik pendalamannya  yang sudah di mengerti agar  dapat dilaksanakan dengan baik", terima kasih juga saya sampaikan atas kunjungan dan sosialisasi DP3A"pungkasnya.

Kapolsek Cikampek Suprawadi SH  menyampaikan "alhamdulillah seputar Pilkades di Kecamatan Tirta Mulya aman dan lancar, saya ucapkan terima kasih buat semua pihak  atas kerja samanya. Kami juga mengajak bersama kita menjaga kondusifitas.

Tambahan acara sosialisasi  dari DP3A, oleh
Siti Komariah Ningsih  Kabid Dinas  Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak,
di dampingi Kapus Tirta Mulya H Daryat.

Dalam hal ini Narasumber Siti Komariah  membahas tentang 'Desa layak anak '
(kategori anak, di bawah umur 18 tahun)

Indikatornya apa?

1. Ada peraturan Desa /Kelurahan tentang perlindungan anak.
2. Ada data /Profil anak terpilah menurut jenis kelamin,umur dan karakteristik lainnya.
3.  Ada forum anak desa aktif dan terlihat dalam musrenbang kecamatan.
4. Ada kelompok olahraga /kesenian anak /atau lainnya.
5. Forum anak Desa berperan sebagai 2P.
6. Persentase anak mendapatkan kutipan akta kelahiran melebihi angka persentase rata - rata Kabupaten /kota.
7.  Tidak ada perkawinan anak dalam kurun waktu satu tahun terakhir.
8.  Tidak ada gizi buruk dalam kurun waktu satu tahun terakhir.
9. Semua anak mendapat pendidikan formal /non formal.
10.  Ada ruang baca anak /layanan informasi layak anak (ILA) termasuk ketersediaan di ruang publik.
11.  Ada kelompok konsultasi keluarga.
12.  Ruang publik bebas asap rokok.
13.  Ada layanan PAUD - HI. (holistik)
14.  Ada ruang taman bermain bagi anak-anak.
"Semoga sosialisasi menuju Desa Layak Anak ini bermanfaat".

Acara berjalan lancar di tutup dengan doa yang di pimpin oleh MUI setempat. (lubis)
×
Berita Terbaru Update